Laman

Cari Blog Ini

Jumat, 15 Juli 2011

Apakah Perbedaan Administrasi, Manajemen, atau Pengelolaan?

Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering dihadapkan pada berbagai istilah yang "sepertinya tahu" tetapi ketika ditanya artinya, "kok nge-blank ya". Nah, karena sering beredarnya di lingkungan kita, jadilah cukup tahu saja.

Misalnya, ketika kita mendengar kata "lowongan kerja buat admin"... Mhm, atau "lowongan kerja buat manajer". Kalau dilihat orangnya, admin dan manajer itu berbeda banget kan. Padahal, kalau dilacak arti katanya_antara administrasi dan manajemen itu hampir sama. Apalagi kalau dilihat kata pengelola, sepertinya kata pengelola itu diidentikkan dengan "pengelola gedung" saja. Coba kalau menyebut kalimat "manajer gedung" (kok agak asing ya).

Perbedaan Administrasi dan Manajemen
Istilah administrasi dan manajemen itu dapat dipandang dari tiga sudut, yaitu :
  1. Administrasi lebih luas daripada manajemen (manajemen merupakan inti dari administrasi)
  2. Manajemen lebih luas daripada administrasi (administrasi merupakan inti dari manajemen)
  3. Manajemen identik dengan administrasi.
Melihat istilah keduanya, sebenarnya tergantung konteks yang digunakan dan aplikasinya dalam pembahasan. Misalnya, di bidang pendidikan istilah manajemen itu sering disandingkan dengan kata administrasi.

Dalam bidang bisnis, istilah manajemen dan administrasi lebih terpisahkan mengingat cakupannya yang luas dan sudah punya andilnya masing-masing.

Namun, yang lebih menyamarkan adalah_istilah pengelolaan lebih sering dikaitkan dengan kata pemeliharaan. Misalnya digunakan dalam wilayah kerja yang praktis seperti pengelolaan hutan, pengelolaan gedung, pengelolaan tambang, dan pengelolaan lingkungan.

Jadi begitu dalam pemahaman saya....

Tidak ada komentar: